10 Pulau Terkecil Didunia

readsolution.blogspot.com - Dunia ini terbagi atas benua yang terdiri dari jutaan pulau – pulau baik yang berukuran besar ataupun yang kecil. Di tanah air kita sendiri, memiliki tak kurang dari 13.500 pulau yang tersebar dari Sabang sampai dengan Merauke. Namun, untuk kesempatan kali ini saya tidak akan membahas pulau terkecil di Indonesia saja melainkan akan membahas mengenai 10 pulau terkecil di dunia pada tulisan di bawah ini.

1. Tristan da Cunha

Jika anda tinggal disini dan memesan sesuatu lewat online, anda jangan terlalu berharap kiriman anda akan cepat sampai. Pulau yang didiami oleh 272 orang ini berjarak 2.000 mil dari benua terdekatnya.


2. Vulcant Point

Keunikan dari pulau yang terletak di Filipina ini adalah keaslian pulau ini yang sebenarnya merupakan gunung berapi aktif yang berada di tengah danau. Tak salah, pulau ini selalu ramai oleh turis asing yang ingin melihat langsung Vulcan point ini.


3. Isola Tiberina

Merupakan satu – satunya pulau kecil di Sungai Tiber. Pulau yang membentang melintasi Roma ini sendiri dianggap sebagai tempat penyembuhan dan penyucian.


4. Nauru

Pulau terkecil di dunia selanjutnya sejatinya hanya berluaskan 8 mil persegi. Pulau ini sendiri juga merupakan salah satu Negara merdeka terkecil di dunia.


5. Foula
Merupakan pulau di kawasan Britania Raya yang terkecil. Penduduknya kebanyakan menggantungkan hidupnya dari produksi wol dan perikanan. Budaya norwegia sangat kental di pulau ini, karena awalnya dihuni oleh bangsa norwegia.


6. Pulau Paskah

Pulau yang terletak di lepas Pantai Chili sejauh 2.200 mil. Selain pulau terkecil pulau ini juga sangat terpencil dan kerap dikaitkan dengan beberapa kejadian dramatis seperti peristiwa abuksi permanen yang menyapu bersih setengah populasi pulau ini pada tahun 1800-an.


7. Kepulauan Pitcairn

Pulau ini hanya memiliki 48 penduduk dari 9 keluarga. Meru[akan rumah pagi para penjelajah kapal Bounty.


8. Pulau Surin

Merupakan tujuan bagi para turis ataupun wisatawan Thailand untuk menikmati keindahan laut Thailand. Pulau ini merupakan base camp bagi mereka.


9. Suwarrow atoll

Pulau ini lebih dikenal dengan pulau harta karun, karena terdapat banyak peti koin emas yang ditemukan sepanjang abad di pulau ini. Pulau ini sendiri sekarang tak berpenghuni.


10. Dark Island

Di pulau ini anda akan menemukan kastil berusia 100 tahun yang dibuat oleh keluarga Fredrick Bourne. Pulau ini cocok untuk anda menghabiskan liburan dengan keluarga tercinta. Untuk ke pulau ini hanya dapat diakses dengan menggunakan helicopter dari New York ataupun dari Toronto.

Baca Juga :

No comments

Powered by Blogger.